publik

Joe Biden Singgung ‘Jakarta Tenggelam’, Komisi II Kawal Proyek Ibu Kota Baru

Published

on

Sumber foto: Boombastis.com

GoIndonesia.co, Jakarta – Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden menyinggung proyeksi Jakarta tenggelam 10 tahun lagi dan dia menyebut ibu kota Indonesia harus pindah jika itu benar. Komisi II DPR tegas siap mengawal pemindahan ibu kota terlaksana.

“Kita tetap mendorong agar keinginan Presiden Jokowi/pemerintah untuk memindahkan ibu kota bisa terlaksana,” kata Wakil Ketua Komisi II DPR Saan Mustopa ketika dikonfirmasi, Jumat (30/7/2021).

Politikus Partai NasDem ini menjelaskan sejauh mana pembahasan pemindahan ibu kota di DPR. Saan menyebut Rancangan Undang-Undang Ibu Kota Negara (RUU IKN) belum sampai Komisi II DPR karena kemungkinan pemerintah mungkin sibuk mengurusi pandemi Covid.

“RUU IKN belum ada di komisi. Mungkin pemerintah masih fokus menghadapi dan meyelesaikan pandemi Covid-19,” ujar Saan Mustopa.

Saan menegaskan urgensi pemindahan ibu kota bukan hanya karena isu ini sampai dibahas Presiden AS Joe Biden. Dia menyebut studi-studi yang ada menunjukkan pentingnya pemindahan ibu kota.

“Bukan hanya terkait dengan pernyataan Presiden AS, tapi memang studi dan pakta-pakta membuat rencana pemindahan ibu kota sudah tepat. Tinggal momennya saja menunggu persoalan Covid sudah terselesaikan,” kata Saan

Joe Biden Bicara Proyeksi Jakarta Tenggelam

Pernyataan soal Indonesia itu disampaikan Biden saat mengunjungi Kantor Direktur Intelijen Nasional. Dikutip dari situs resmi White House, Jumat (30/7/2021), pernyataan itu disampaikan dalam sambutannya di depan para pemimpin badan intelijen di AS.

Joe Biden mengatakan, kini permukaan air laut terus meningkat. Dia mengungkapkan, ke depannya, akan banyak orang bermigrasi dan memperebutkan tanah yang subur. Biden mencontohkan Afrika Utara.

Biden kemudian menyinggung Indonesia. Menurutnya, jika apa yang diproyeksikan benar, maka dalam 10 tahun ke depan Indonesia harus memindahkan ibu kota karena akan tenggelam.

“Tapi apa yang terjadi – apa yang terjadi di Indonesia jika proyeksinya benar bahwa, dalam 10 tahun ke depan, mereka mungkin harus memindahkan ibu kotanya karena mereka akan berada di bawah air?” kata dia.

“Itu penting. Ini adalah pertanyaan strategis sekaligus pertanyaan lingkungan,” imbuh Biden. (gbr/imk)

Trending

Exit mobile version