Pasar murah di Kota Dumai, di Lapangan Bola, Kecamatan Bukit, Timah, dan Kantor Camat Dumai Barat (Foto : @mediacenter.riau.go.id)
Pekanbaru, goindonesia.co– Pemerintah Provinsi kembali menggelar pasar murah bahan pokok, di seluruh kabupaten dan kota. Kali ini pasar murah diadakan di Kota Dumai, di Lapangan Bola, Kecamatan Bukit, Timah, dan Kantor Camat Dumai Barat.
Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UKM (Disperindagkop UKM) Provinsi Riau, M Taufiq OH, mengatakan, pasar murah yang diadakan ini untuk menstabilkan harga bahan pokok dan mengantisipasi terjadinya lonjakan harga di Kabupaten Kota.
“Kita sudah melakukan operasi pasar murah dan sekaligus sidak ke pasar di Kota Dumai. Salah satunya di Pasar Senggol, harga bahan pokok masih stabil. Kegiatan ini merupakan arahan dari Pj Gubernur Riau, Pak SF Hariyanto. Pasar murah ini sangat disambut antusias masyarakat. Kegiatan ini akan terus kita jalankan untuk menjaga stabilitas harga bahan pokok,” sebit Taufik OH, Jumat (30/5).
Dijelaskan Taufik, pihaknya bekerja sama dengan Direktur Diskrimsus Polda Riau, Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (PKH) Provinsi Riau, dan Bulog.
Adapun komoditi bahan pokok yang di gelar di pasar murah, di antaranya, beras Anak daro 2.000 Kg, minyak Sanco 1.200 liter, Gula 740 Kg, tepung terigu 240 Kg, telur 200 papan.
Kemudian, dari Dinas PKH Provinsi Riau menyediakan cabai merah 60 Kg, bawang merah 140 Kg, bawang putih 60 Kg, dan sayur-sayuran. Sedangkan dari Bulog menyediakan beras SPHP 2.000 Kilogram.
“Berkat kerja sama ini kita sudah melaksanakan pasar murah untuk mengantisipasi lonjakan harga. Harga bahan pokok untuk telur dan gula yang agak naik. Maka kita siapkan telur dan gula agak banyak,” kata Taufik.
Sementara, untuk harga barang, bawang, beras saat ini masih harga normal. Pemerintah Provinsi Riau, juga akan terus menggelar pasar murah, agar memastikan bahan pangan dapat dibeli oleh masyarakat Riau.
“Pasar murah akan tetap kita jalankan. Karena kan ini sebagai bentuk pendekatan Pemprov Riau dan masyarakat. Untuk membuktikan ke masyarakat kalau kita hadir di tengah masyarakat dan memberikan kemudahan,” tutupnya. (***)
*(BIDANG INFORMASI KOMUNIKASI PUBLIK, Mediacenter Riau)