Berita Provinsi

Wujudkan Kenyamanan Bagi Warga Jakarta, Dinas Bina Marga Gelar Kerja Bakti Serentak di Lima Wilayah Kota Administrasi Jakarta

Published

on

Apel Dinas Bina Marga Provinsi DKI Jakarta di Dinas Teknis Jati Baru (Foto : @www.beritajakarta.id)

Jakarta, goindonesia.co – Dinas Bina Marga Provinsi DKI Jakarta mengadakan kegiatan kerja bakti serentak di 5 Kota Administrasi Provinsi DKI Jakarta. Kegiatan tersebut merupakan wujud komitmen Dinas Bina Marga dalam mewujudkan sarana dan prasarana kebinamargaan yang bersih dan tertata rapi.

Kepala Dinas Bina Marga DKI Jakarta Heru Suwondo menjelaskan, kegiatan ini merupakan pelaksanaan Instruksi Kepala Dinas Bina Marga Provinsi DKI Jakarta tentang Pelaksanaan Kerja Bakti Dinas Bina Marga Provinsi DKI Jakarta. Diharapkan dengan kerja sama dan semangat gotong royong, kegiatan ini dapat mewujudkan Jakarta yang bersih dan nyaman bagi masyarakat. Semangat kerja bakti ini pun disemarakkan di media sosial dengan tagar #DBMKERJA #DBMKOMPAK.

“Tujuan kegiatan ini antara lain menciptakan kondisi sarana dan prasarana kebinamargaan yang bersih dan tertata. Salah satunya membersihkan tali air dan mulut air, menata pembatas jalan dengan baik, membersihkan trotoar, JPO, dan halte, serta meningkatkan rasa kekompakan seluruh insan bina marga,” kata Heru saat memimpin apel di Dinas Teknis Jati Baru, Sabtu (2/3). 

Kerja Bakti serentak disebutnya melibatkan sekitar 400 orang Aparatur Sipil Negara (ASN) dan 2.000 Penyedia Jasa Lainnya Perorangan (PJLP) dari Dinas Bina Marga dan Suku Dinas Bina Marga yang membersihkan sarana dan prasarana terkait di beberapa titik yang tersebar di 5 Kota Administrasi Provinsi DKI Jakarta. 

Beberapa lokasi tersebut antara lain, sekitar Stasiun Tanah Abang, Jl. Jati Baru Raya, Jl. Taman Jatibaru, sekitar Patung Pemuda, sekitar Hotel Orient Jakarta, sekitar Bundaran HI, sekitar Simpang Susun Semanggi, Jl. D.I. Panjaitan, Jl. Kebon Sirih, Jl. Puri Kembangan, Jl. Puri Elok, Rumah Pompa Tomang, Jl. Jenderal Sudirman (sisi Selatan), Jl. Pemuda, dan Jl. Inspeksi Kali Sunter. Kerja bakti ini juga dilakukan di setiap pompa underpass yang tersebar di Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, Jakarta Timur, dan Jakarta Barat. 

“Kegiatan dimulai pukul 06.00 WIB yang diawali dengan safety talk di masing-masing titik lokasi untuk memastikan kelancaran dan keselamatan seluruh jajaran. Setelah itu, seluruh jajaran langsung melakukan kerja bakti, antara lain melakukan pembersihan gutter, pembersihan mulut dan tali air, perbaikan jalan, perapian pembatas jalan, pembersihan trotoar, pencabutan rumput, hingga perapian kabel udara,” imbuhnya. (***)

*Dinas Kominfotik Pemprov DKI Jakarta

Trending

Exit mobile version