Berita Kota

Malam Penutupan Jambore Nasional Generasi Hijau di Banjarbaru

Published

on

Penampilan 10 Besar Putra Putri Generasi Hijau 2024 di Penutupan Jambore Nasional Generasi Hijau. (Foto : @mediacenter.banjarbarukota.go.id)

Banjarbaru, goindonesia.co – Jambore Nasional Generasi Hijau yang diikuti 183 peserta dari 27 Provinsi, 99 Kabupaten/Kota, dan 152 sekolah dari seluruh Indonesia resmi ditutup bertempat di Aula Gawi Sabarataan pada (01/10/24)

Setelah mengikuti berbagai rangkaian kegiatan dan materi seputar lingkungan dari tanggal 28 September sampai 1 Oktober, para peserta mengikuti malam penutupan yang dibarengi dengan pemilihan Putra Putri Generasi Hijau 2024.

Malam penutupan berlangsung dengan meriah dan penuh haru karena harus meninggalkan kebersamaan yang telah dilalui di ibukota Kalimantan Selatan ini.

Penutupan Jambore Nasional ini dihadiri oleh Gubernur Kalimantan Selatan yang diwakili oleh Plt. Asisten Perekonomian dam Pembangunan Rudi Hastono dan Pemkot Banjarbaru diwakili Staf Ahli bidang Pemerintahan, Pembangunan, dan Kemasyarakatan Muh. Rustam yang memberikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini dengan antusias para peserta yang luar biasa.

“Kami berharap tujuan mulia dari jambore ini akan melahirkan generasi yang merupakan agen perubahan bagi lingkungan demi kelestarian bumi kita tercinta.” Ungkap Rudi.

Ia berharap para peserta tetap menjaga kekompakan dan terus berjejaring dalam program-program pelestarian lingkungan yang akan dijalankan.

Rudi mengajak seluruh peserta untuk terus menjaga komitmen dan aksi-aksi peduli lingkungan.

Pada kesempatan ini juga diserahkan berbagai penghargaan kepada para peserta dari berbagai kategori.

Di malam penutupan Jambore Nasional ini Perwakilan dari Bali dan Jakarta dianugerahi titel Putra Putri Generasi Hijau Indonesia 2024. (***)

*Media Center Kota Banjarbaru

Trending

Exit mobile version