Kabupaten

Peringati Bulan Bung Karno, Pemkab Gianyar Gelar Lomba Pidato

Published

on

Lomba pidato tingkat SMP/Sederajat se-Kabupaten Gianyar di Balai Budaya Gianyar dalam rangka memperingati dan memeriahkan Bulan Bung Karno VI Provinsi Bali tahun 2024 (Foto : @gianyarkab.go.id)

Gianyar, goindoensia.co – Memperingati dan memeriahkan Bulan Bung Karno VI Provinsi Bali tahun 2024, Pemerintah Kabupaten Gianyar melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik mengadakan lomba pidato tingkat SMP/Sederajat se-Kabupaten Gianyar di Balai Budaya Gianyar, Jumat (21/6). Acara dibuka Asisten Administrasi Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, I Ketut Mudana. Mengangkat tema “Refleksi Budaya Demokrasi Dalam Bingkai Pancasila” lomba pidato diikuti 25 peserta sebagai perwakilan dari sekolah SMP/sederajat dari 7 Kecamatan.

Menghadirkan dewan juri I Wayan Sudarmika dari Komando Daerah Militer 1616 Gianyar, Dewa Ngakan Putu Manuaba, SP.M.Si dari Dinas Pendidikan Gianyar, I Nyoman Wirta dari Forum Pembauran Kebangsaan, I Gusti Ngurah Bagus Krisna Vijaya. S.H. dari Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Gianyar. Ketua Panitia, Cok.G.P Darmayuda mengatakan kegiatan Lomba Pidato Bulan Bung Karno VI 2024 tingkat SMPN Se-Kabupaten Gianyar tertuang dalam program Penguatan Ideologi Pancasila dan Karakter Kebangsaan yang diampu oleh Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Gianyar.

“Adapun tahapan- tahapan kegiatan ini, mulai tanggal 4 April 2024 kami melaksanakan rapat persiapan dan pembentukan panitia lomba, dilanjutkan sosialisasi ke sekolah-sekolah, pendaftaran peserta, verifikasi peserta lomba, dan technical meeting serta pelaksanaan lomba hari ini,” kata Cok.G.P Darmayuda. Adapun maksud dan tujuan pelaksanaan kegiatan, untuk menggali potensi dan meningkatkan karya-karya nyata siswa-siswi yang bermanfaat bagi dirinya sendiri, masyarakat, lingkungan dan pemerintah Kabupaten Gianyar di bidang publik speaking.

“Secara khusus tujuan dari lomba ini adalah untuk memeriahkan Bulan Bung Karno dan menanamkan nilai-nilai luhur Pancasila di kalangan siswa-siswi serta mengenang kembali jasa Bung Karno dalam menggali nilai-nilai luhur Pancasila dari Bumi Pertiwi,” lanjutnya. Sementara itu, Asisten Administrasi Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, I Ketut Mudana yang membacakan sambutan Pj. Bupati Gianyar mengatakan lomba pidato merupakan ajang bagi siswa-siswi untuk menunjukkan kemampuan terbaiknya dan menggali potensi generasi muda khususnya siswa – siswi di Kabupaten Gianyar.

Hal ini mendapat perhatian khusus dan prioritas di era globalisasi, karena siswa – siswi merupakan bibit- bibit pemimpin masa depan bangsa, dan mempunyai fungsi dan peran yang sangat strategis untuk mencapai tujuan pembangunan Nasional, khususnya di Kabupaten Gianyar. “Dalam suasana Bulan Bung Karno mari kita tingkatkan pengamalan nilai-nilai Pancasila yang sudah diletakkan dengan kokoh dan penuh perjuangan serta tantangan oleh Bung Karno,” pesannya. (***)

* Website Resmi Pemerintah Kabupaten Gianyar, Bali, Indonesia.

Trending

Exit mobile version