Kabupaten

65 UMKM Ikut Pameran Karya dan Produk Usaha Mikro Dinas KUM Selama 5 Hari

Published

on

Pameran karya dan gelar produk usaha mikro dalam rangka memeriahkan HUT RI Ke 79 di Mal Ciputra Kabupaten Tangerang (Foto : @tangerangkab.go.id)

Tangerang, goindonesia.co – Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Kabupaten Tangerang resmi membuka pameran karya dan gelar produk usaha mikro dalam rangka memeriahkan HUT RI Ke 79 di Mal Ciputra Kabupaten Tangerang, Selasa (20/08/2024).

Kegiatan ini merupakan upaya memberikan peluang kepada para pelaku ekonomi kreatif memasarkan produk dan mengenalkan ide yang dihasilkan. 

Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Mikro Anna Ratna Maemunah menjelaskan, kegiatan tersebut mengundang 65 pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM). Setiap stand sudah difasilitasi oleh pemerintah daerah.

“Alhamdulillah hari ini pembukaan pameran karya dan gelar produk usaha mikro dalam rangka memeriahkan HUT RI Ke 79 berjalan dengan lancar. Pameran ini akan dilaksanakan selama 5 hari mulai tanggal 20 hingga 24 Agustus 2024. Di sini kami sudah menyediakan tempat dan para pelaku UMKM bisa membawa produknya dan memasarkannya,” ujarnya.

Ia mengungkapkan bahwa Dinas Koperasi dan Usaha Mikro akan terus meningkatkan kegiatan serupa dan berkomitmen untuk terus mendorong pengembangan komoditas yang telah ada melalui penguatan keterampilan serta kompetensi para pengrajin.

“Kami akan terus mendukung tumbuh dan berkembangnya ekonomi kreatif melalui pembinaan sektoral, fasilitas pendampingan produk hingga dukungan sarana prasarana termasuk akses permodalan, akses pasar serta perlindungan hak intelektual,” jelasnya.

Anna Ratna Maemunah berharap dengan digelarnya pameran, para pelaku UMKM bisa memanfaatkan fasilitas yang sudah disediakan sebaik mungkin dengan terus berkreasi menciptakan produk baru dsn meningkatkan kualitas sehingga bisa diminati oleh pembeli dan bisa bersain dengan produk dari daerah lain.

“Saya berharap pelayanan kami bisa diterima dan dimanfaatkan sebaik mungkin oleh para pelaku UMKM yang ada di Kabupaten Tangerang agar bisa memamerkan macam produk-produk mereka sehingga terjadi pertumbuhan ekonomi di masyarakat hingga meningkatkan pendapatan para pelaku usaha mikro,” harapnya.

Pada kesempatan yang sama dalam sambutannya Pj Bupati Tangerang Andi Ony yang diwakili oleh Staf Ahli Bupati Bidang Pembangunan, Ekonomi, dan Keuangan Pada Sekretariat Daerah Muchamad Solehhudin menjelaskan, Kabupaten Tangerang merupakan daerah yang dekat dengan Ibu Kota Jakarta sehingga memiliki potensi besar untuk berkontribusi dalam ekonomi kreatif.

“Di Kabupaten Tangerang terdapat berbagai perusahaan seperti garmen atau tekstil hingga sepatu, di mana hal ini bisa menjadi pendorong berkembangnya dunia fasyen di Kabupaten Tangerang dan berpeluang untuk mendapat keunggulan dibanding daerah lain,” ucapnya.

Sebagai informasi, kegiatan pameran karya dan gelar produk usaha mikro dibuka oleh Pj Bupati Tangerang yang diwakili oleh Staf Ahli Bupati Bidang Pembangunan, Ekonomi, dan Keuangan Pada Sekretariat Daerah Muchamad Solehhudin, disamping itu turut hadir Ketua Dekranasda Hj. Mirasari Andi Ony serta para kepala OPD yang membantu dalam mensukseskan kegiatan tersebut. (***)

*(Diskominfo Kab.Tangerang)

Trending

Exit mobile version