Berita

KBRI Oslo Raih Booth Terbaik Explore the World Travel Expo 2023

Published

on

(Foto : KBRI Oslo)

Oslo, Norwegia, goindonesia.co – Booth Indonesia meraih booth terbaik pada Explore the World Travel Expo, 14 – 15 Januari 2023 di Telenor Arena, Oslo, Norwegia. Explore the world adalah travel expo terbesar di Norwegia yang dihadiri lebih dari 7.000 orang setiap tahunnya. Booth Indonesia memenangkan penghargaan booth terbaik expo karena desain, partipasi budaya dan padatnya  pengunjung yang mendatangani booth.  

“Kita sangat senang melihat semangat wisatawan Norwegia yang kembali bergairah setelah pandemi untuk travel ke Indonesia khususnya ke Bali, Lombok dan Yogyakarta.  Kita akan terus promosikan Indonesia agar menjadi tujuan favorit turis Norwegia” ujar Dubes RI Oslo, Todung Mulya Lubis. 

Mengusung tema “it’s time for Bali and Beyond”, booth Indonesia dipenuhi oleh pertanyaan dan permintaan masyarakat Norwegia yang rindu ke Indonesia. Untuk itu, pada kegiatan ini, KBRI Oslo bekerja sama dengan dua tour travel operator yaitu Come2Indonesia dan ASIEN Paradisresor untuk mempromosikan langsung paket tur dan program wisata ke Indonesia kepada calon wisatawan. Saya kangen dengan Indonesia, semoga tahun ini saya bisa travel lagi ke Bali dan Yogya” ujar Olav, salah satu pengunjung booth Indonesia. 

Wisatawan Norwegia ke Indonesia mencapai hampir 23 ribu orang pada tahun 2019 dan saat ini mulai meranjak naik kembali setelah pandemi Covid-19. KBRI Oslo mentargetkan setidaknya 5.000 wisatawan Norwegia berkunjung ke Indonesia pada 2023.  Walaupun kecil dari segi jumlah, wisatawan Norwegia merupakan salah satu yang paling banyak menghabiskan uang untuk berwisata. Tipe wisata yang paling digemari adalah wisata budaya, ecotourism, dan wellness tourism.

Pameran wisata Explore the World tahun 2023 merupakan yang pertama diselenggarakan kembali sejak pandemi. Pameran ini telah diikuti KBRI Oslo secara rutin sebagai bagian untuk promosi pariwisata Indonesia di Norwegia sejak tahun 1996. Pada tahun 2023, booth Indonesia memenangkan penghargaan booth terbaik expo karena desain, partipasi budaya dan padatnya  pengunjung yang mendatangani booth.  

Selain menawarkan travel program, Booth Indonesia menghadirkan Den Gylden Bonne, salah satu pengusaha Kopi Norwegia untuk menyediakan kopi khas Indonesia yang digemari publik Norwegia sebagai salah satu negara peminum kopi perkapita terbesar di dunia. Aroma kopi Mandailing dan Kintamani yang memenuhi ruangan menjadi salah satu daya tarik booth Indonesia. 

Memanfaatkan kegiatan ini, Indonesia juga menampilkan tarian Rantak dari Sumatera dan tari Cendrawasih dari Bali yang disambut meriah oleh para pengujung expo untuk mempromosikan seni budaya Indonesia ke Norwegia.  (***)

(Sumber: KBRI Oslo)

Trending

Exit mobile version