Berita

Kakorlantas Apresiasi Komitmen VW Club Menjadi Pelopor Keselamatan Berlalu Lintas

Published

on

Kegiatan Klub VW menjadi Pelopor Keselamatan Berlalu lintas (Foto : @humas.polri.go.id)

Jakarta, goindonesia.co – Kakorlantas Polri Irjen Pol Aan Suhanan menghadiri kegiatan Klub VW menjadi Pelopor Keselamatan Berlalu lintas di Lapangan Polda Metro Jaya, Jakarta (25/2).

Kegiatan terselenggara atas kerja sama Polda Metro Jaya, House of VW Sentul dan klub-klub VW dalam naungan Volkswagen Indonesia Association.

Dalam sambutannya Ketua Umum Volkswagen Van Club (VVC) Irjen Pol (Purn) Pudji Hartanto mengatakan kegiatan ini merupakan gathering road and safety, dimana klub VVC berkomitmen membantu pemerintah dalam rangka mengurangi angka kecelakaan lalu lintas dengan memiliki slogan menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas.

“Klub VVC dengan teman-teman klub lain ingin membantu pemerintah dalam rangka mengurangi angka kecelakaan lalu lintas dengan slogannya “Jadilah Pelopor Keselamatan Berlalu Lintas”, nah kalau kita semua sudah jadi pelopor keselamatan berlalu lintas Insya Allah klub-klub lain juga akan mengikuti,” ujar Irjen Pol (Purn) Pudji Hartanto.

Sementara itu Kakorlantas Polri mengapresiasi komitmen klub VW sebagai pelopor keselamatan berlalu lintas. Menurutnya dari tahun ke tahun angka kecelakaan terus meningkat meskipun tingkat fatalitas korban mengalami penurunan, tentunya dengan adanya kesadaran pengendara akan pentingnya keselamaatan berlalu lintas akan menekan angka kecelakaan di jalan.

“Kami juga berbangga, berbahagia mendengar tadi taglinenya dari VW Volkswagen ini menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas, karena di tengah sebagian masyarakat abai dengan keselamatan, dengan tagline Volkswagen ini sangat luar biasa ya, seiring dengan program dari pemerintah tentang rencana umum nasional keselamatan berlalu lintas,” ungkap Irjen Pol Aan Suhanan.

Terakhir Irjen Pol Aan Suhanan berharap anggota klub VW di seluruh Indonesia bisa saling menginformasikan kepada lingkungannya untuk ikut serta menjadi pelopor keselamatan di jalan, dengan mematuhi dan mentaati peraturan serta rambu-rambu lalu lintas.

“Jadi kami selaku pembina fungsi Korps Lalu Lintas Polri, tadi yang 5.000 peserta atau di bawah naungan VW Club ini menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas dan sama-sama menginformasikan penting keselamatan di jalan,” tutup Kakorlantas.

Turut hadir Ketua IMI Pusat yang juga ketua MPR RI Bambang Soesatyo, Ketua Umum Volkswagen Indonesia Association (VIA) Komjen Pol (purn) Nanan Soekarna, Wakapolda Metro Jaya Brigjen Pol Suyudi Ario Seto dan anggota Klub VW Volkswagen. (***)

*Divisi Humas Polri, @humas.polri.go.id

Trending

Exit mobile version