Berita

DK Pertemukan Tiga Caketum PWI, Sepakat Usung Perubahan dan Perbaikan

Published

on

Dewan Kehormatan pertemukan tiga calon Ketua Umum PWI, Jumat (21/7/2023), sepakat mengusung perubahan dan perbaikan. (Foto : Istimewa)

Jakarta, goindonesia.co – Tiga calon Ketua Umum PWI Pusat 2023-2028 dipertemukan Dewan Kehormatan (DK) PWI di Jakarta, Jumat (21/7/2023). Tujuannya, silaturahmi, diskusi, dan mendengarkan visi, misi dan program masing-masing calon.

“Sebenarnya, kita mengundang empat calon Ketum PWI. Tapi yang memenuhi undangan hanya tiga,” jelas Asro Kamal Rokan, anggota DK, salah seorang inisiator silaturahmi.

Tiga caketum yang hadir adalah Ketua PWI Riau H Zulmansyah Sekedang, Ketua Bidang Daerah PWI Munir Akhmad, dan mantan Sekjen PWI Hendry Ch Bangun. Sedangkan petahana, Atal S Depari tidak hadir karena ada urusan di Bandung.

Dalam hajat tersebut, hadir juga Ketua DK PWI H Ilham Bintang, anggota DK Asro Kamal Rokan, Penasihat PWI Banjar Chaeruddin, dan N Syamsuddin Ch Haesy, mantan Ketua PWI DKI Jakarta Marah Sakti Siregar, serta Bendahara PWI Riau Oberlin Marbun.

Menurut Ilham Bintang, silaturahmi antar-caketum tersebut sengaja diinisiasi untuk mengetahui visi, misi, dan program masing-masing caketum untuk PWI ke depan, yang nyata dan kongkret. Terutama visi dan misi untuk mengembalikan marwah PWI.

“Kita ingin, PWI secara organisasi kembali bangkit dan terangkat marwahnya. Juga anggota-anggota PWI mendapatkan manfaat dari bergabung di organisasi ini,” kata Ilham Bintang.

Begitu pun para penasihat, Banjar Chaeruddin, N Syamsuddin Ch Haesy serta Marah Sakti Siregar menyampaikan banyak sekali harapan serta masukan untuk melengkapi misi dan program dari masing-masing caketum.

“Kita gembira dengan silaturahmi ini. Semua program tentu bagus, asal dilaksanakan. Paling penting, program-program ini menyentuh otak wartawan, hati wartawan, dan perut wartawan,” kata Syamsuddin Haesy sembari menunjuk kepalanya, dadanya, dan perutnya.

Sementara Marah Sakti Siregar menyebutkan, tantangan yang dihadapi PWI ke depan semakin berat dan kompleks. Baik internal maupun eksternal. Harus ada figur yang berani dan memiliki jejaring luas agar PWI dapat menyelesaikan tantangan-tantangan tersebut dan kembali mengangkat harkat dan martabat PWI ke depan.

Silaturahmi caketum PWI 2023-2028 itu berlangsung guyup, penuh canda, dan tawa, meski banyak kritik di dalam diskusi. Diawali dengan salat Jumat berjamaah di Masjid At-Tabayun, dilanjutkan makan siang bersama di kediaman Ketua DK Ilham Bintang, dan diakhiri dengan berfoto bersama.

“Kita semua sepakat, PWI harus ada perubahan, perbaikan, dan bermanfaat untuk semua anggotanya. Bukan untuk orang per orang di PWI,” tutup Ilham Bintang. ***

*@www.riausatu.com

Trending

Exit mobile version