Berita

Antusiasme Warga Lampung Utara Sambut Kunjungan Presiden Jokowi ke Pasar Sentral Kotabumi

Published

on

Kedatangan Presiden Joko Widodo ke Pasar Sentral Kotabumi, Kabupaten Lampung Utara, Provinsi Lampung pada Kamis, 11 Juli 2024, disambut hangat oleh warga setempat. Foto: BPMI Setpres/Vico

Lampung Utara, goindonesia.co – Kedatangan Presiden Joko Widodo ke Pasar Sentral Kotabumi, Kabupaten Lampung Utara, Provinsi Lampung pada Kamis, 11 Juli 2024, disambut hangat oleh warga setempat. Lautan masyarakat tampak antusias menunggu kedatangan Kepala Negara, yang hadir untuk melihat langsung kondisi pasar dan berinteraksi dengan para pedagang serta pembeli.

Animo masyarakat yang tinggi dikarenakan ini adalah kunjungan Presiden RI ke Kabupaten Lampung Utata setelah terakhir kali dilakukan oleh Presiden kedua RI, Soeharto, 40 tahun lalu, tepatnya pada 22 April 1984.

Salah satu warga, Siti, mengungkapkan kebahagiaannya dapat bersalaman dengan Presiden. “Alhamdulillah. Ya Allah sudah mimpi dua kali ketemu Pak Jokowi. Enggak sempat foto, tapi alhamdulillah salaman,” kata Siti. Meski hanya sempat salaman, Siti merasa sangat terharu dan menyampaikan harapan agar Presiden Jokowi sehat terus dan sukses selalu.

Sri Wahyuni, seorang pedagang di pasar, juga mendapat kesempatan berharga untuk berinteraksi langsung dengan Presiden. Sri juga mendapatkan bantuan modal kerja dari Presiden Jokowi yang akan ia gunakan untuk menambah modal usaha.

“Alhamdulillah senang, terima kasih. Baru seumur ini ketemu Pak Presiden,” tambahnya dengan senyum.

Ana, warga lainnya yang berkesempatan berfoto bersama dengan Presiden, mengungkapkan rasa cintanya kepada Presiden Jokowi. Ia pun berharap Indonesia makin maju hingga dirasakan ke seluruh pelosok negeri.

“Harapannya semoga Indonesia makin maju, terus itu diperhatikan untuk bagian dalam-dalamnya. Ya jangan di kota-kota saja tapi di daerah pelosok-pelosok harus diperhatikan,” tuturnya.

Rosada, warga yang berprofesi sebagai guru, juga merasa senang karena berjumpa langsung dengan Presiden. Dia berharap kunjungan ini akan membawa perubahan positif untuk Lampung Utara, khususnya dalam hal infrastruktur dan kestabilan harga sembako.

“Harapan biar Lampung Utara makin maju. Jalan-jalan yang berlubang enggak ada lubangnya lagi, enggak bergelombang, sudah itu kalau bisa sembako diturunkan harganya,” tutur Rosada.

Kunjungan Presiden Jokowi tidak hanya meninggalkan kesan mendalam bagi warga, tetapi juga menegaskan komitmen Presiden untuk terus mendengarkan dan merespons langsung aspirasi masyarakat dari berbagai daerah di Indonesia.

Turut mendampingi Presiden dalam kunjungan tersebut yakni Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman, Pj. Gubernur Lampung Samsudin, dan Pj. Bupati Lampung Utara Aswarodi.

*(BPMI Setpres)

Trending

Exit mobile version