Connect with us

Berita

Cetak Kinerja Cemerlang di Triwulan III-2024, PHE Capai Produksi Migas 1,046 Juta Barel Setara Minyak per Hari

Published

on

Produksi migas PT Pertamina (Foto : @www.pertamina.com)

Jakarta, goindonesia.co – PT Pertamina Hulu Energi (PHE) sebagai Subholding Upstream Pertamina terus membuktikan kinerja cemerlang pada tahun ini. Hingga Triwulan (TW) III tahun 2024, PHE mencatatkan produksi migas sebesar 1,04 juta barel setara minyak per hari (MBOEPD) dengan rincian produksi minyak sebesar 554 ribu barel minyak per hari (MBOPD) dan produksi gas 2,84 miliar standar kaki kubik per hari (BSCFD).

Pencapaian produksi migas pada Triwulan III 2024 ini tidak terlepas dari implementasi teknologi yang diterapkan seperti Multi Stage Fracturing, Simple Surfactant Flood, Artificial Intelligence untuk program reaktivasi sumur, dan beberapa teknologi lain. 

Hingga Triwulan III 2024, PHE juga mampu menyelesaikan kerja pengeboran 13 sumur eksplorasi, 585 sumur pengembangan, 769 sumur workover, dan 26.928 well service. Pencapaian kinerja Triwulan III 2024 lebih cemerlang dibandingkan periode sama tahun 2023, dimana secara keseluruhan mengalami kenaikan antara lain realisasi pengeboran sumur eksplorasi meningkat 38,5%, dan sumur workover meningkat 21,7%. 

PHE juga mencatatkan survei Seismik 2D sepanjang 739 km dan 3D sepanjang 2.322 km2 pada Triwulan III 2024. Pencapaian ini juga mengalami meningkat dibandingkan realisasi Triwulan III tahun 2023. 

PHE akan terus berupaya menggali potensi dari berbagai aspek untuk pencapaian target yang telah ditentukan. Dari kegiatan pengeboran eksplorasi yang dilakukan Subholding Upstream Pertamina berhasil menemukan sumberdaya migas big fish, yakni Astrea-1 yang berada di wilayah Rokan Hilir sebesar 40 juta barel setara minyak (MMBOE). 

Sementara realisasi tambahan sumberdaya 2C (contingent resources) hingga Triwulan III tahun 2024 sebesar 312 juta barel setara minyak (MMBOE). Tambahan sumberdaya 2C ini terdiri dari minyak sebesar 128 juta barel minyak (MMBO) dan gas 1.067 miliar standar kaki kubik (BSCF). 

Hingga Triwulan III 2024, PHE telah menemukan cadangan migas terbukti (P1) sebesar 186 juta barel setara minyak (MMBOE). Temuan cadangan P1 ini terdiri dari cadangan minyak sebesar 89 juta barel minyak (MMBO) serta cadangan gas sebesar 560 miliar standar kaki kubik (BSCF).

Dalam mendukung energi bersih, Subholding Upstream Pertamina terus berkomitmen dalam mencapai target Net Zero Emission. Salah satu programnya dengan injeksi C02 melalui teknologi CO2-EOR sebagai bagian dari Carbon Capture Utilization and Storage (CCUS), yang baru-baru ini dilakukan di Lapangan Sukowati. Implementasi teknologi CCUS diharapkan dapat mendukung pencapaian target tersebut dengan secara efektif menyimpan CO2 dan mengurangi polusi atmosfer. 

PHE juga berkontribusi terhadap perekonomian nasional dengan terus berupaya menaikkan tingkat kandungan dalam negeri (TKDN) dari tahapan perencanaan, proses pengadaan, hingga kontrak berakhir. Hingga TW III-2024, realisasi TKDN mencapai 62,94%.

Selain itu, Perusahaan juga memberikan akses kepada UMKM melalui kegiatan pengadaaan barang dan jasa lewat Pasar Digital (PaDi) UMKM Indonesia. Total transaksi melalui PaDI per Triwulan III-2024 mencapai Rp 27,8 Milyar.

PHE juga terus meningkatkan performa aspek Kesehatan, Keselamatan dan Keamanan serta Lindung Lingkungan (K3LL) atau HSSE. Per Triwulan III-2024, capaian jumlah jam kerja 24.026.502 dengan total jam kerja selamat di angka 18,6 juta.

Capaian ini tidak terlepas dari upaya PHE mengelola strategi utama dalam mengelola baseline produksi, meningkatkan production growth melalui rencana kerja yang masif serta meningkatkan reserve & resource growth untuk menjaga ketahanan energi nasional dengan selalu mengedepankan aspek Environmental, Social, and Governance (ESG). 

“Kami bersyukur dengan seluruh pencapaian tersebut, kami juga mengucapkan terima kasih kepada semua pemangku kepentingan yang senantiasa mendukung kegiatan operasional perusahaan sehingga dapat berjalan dengan lancar. Ini merupakan hasil kerja keras dan kolaborasi seluruh Perwira dan Mitra Kerja yang terlibat sesuai core value AKHLAK (Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif dan Kolaboratif),” ujar Chalid Said Salim, Direktur Utama PHE.

Pada kesempatan lainnya, Vice President Corporate Communication PT Pertamina (Persero), Fadjar Djoko Santoso mengatakan Pertamina mendorong seluruh lini bisnis meningkatkan kinerja operasional untuk mencapai target Perusahaan.

“Kinerja operasional PHE mendukung target Pertamina dalam meningkatkan produksi Minyak dan Gas,” tandas Fadjar.

PHE akan terus berinvestasi dalam pengelolaan operasi dan bisnis hulu migas sesuai prinsip Environmental, Social, and Governance (ESG). PHE berkomitmen pada Sepuluh Prinsip Universal atau Ten Principles dari UNGC dalam strategi dan operasionalnya, sebagai bagian penerapan aspek ESG. PHE telah terdaftar dalam United Nations Global Compact (UNGC) sebagai member sejak Juni 2022.

Mendukung aspek Governance, PHE juga senantiasa berkomitmen Zero Tolerance on Bribery dengan memastikan pencegahan atas fraud dilakukan dan memastikan perusahaan bersih dari penyuapan. Salah satunya dengan implementasi Sistem Manajemen Anti Penyuapan (SMAP) yang telah terstandarisasi ISO 37001:2016.

PHE terus mengembangkan pengelolaan operasi yang prudent dan excellent di dalam dan luar negeri secara profesional untuk mewujudkan pencapaian menjadi perusahaan minyak dan gas bumi kelas dunia yang Environmental Friendly, Social Responsible dan Good Governance.

Pertamina sebagai perusahaan pemimpin di bidang transisi energi, berkomitmen dalam mendukung target Net Zero Emission 2060 dengan terus mendorong program-program yang berdampak langsung pada capaian Sustainable Development Goals (SDGs). Seluruh upaya tersebut sejalan dengan penerapan Environmental, Social & Governance (ESG) di seluruh lini bisnis dan operasi Pertamina. (***)

*PT Pertamina(Persero)

Continue Reading
Advertisement Berita Vaksin Penting

Berita

Presiden Prabowo Dukung Solusi Dua Negara untuk Selesaikan Konflik Palestina

Published

on

Presiden Prabowo menyampaikan keterangannya kepada awak media usai pertemuannya dengan Menteri Pertahanan Amerika Serikat, Lloyd Austin pada Rabu, 13 November 2024 di Washington DC, Amerika Serikat. Foto: BPMI Setpres/Aldoni

Washington DC, goindonesia.co – Presiden Prabowo Subianto menyatakan dukungannya terhadap solusi dua negara untuk menyelesaikan konflik Palestina. Demikian disampaikan Kepala Negara kepada awak media usai pertemuannya dengan Menteri Pertahanan Amerika Serikat, Lloyd Austin pada Rabu, 13 November 2024 di Washington DC, Amerika Serikat.

“Saya tetap menyarankan two states solution sebenarnya mereka juga setuju,” ujar Presiden Prabowo.

Kepala Negara berharap gencatan senjata dapat segera terwujud untuk menciptakan perdamaian yang lebih stabil di kawasan tersebut. “Kita bekerja kita berharap untuk bisa gencatan senjata segera,” ucap Kepala Negara.

Terkait isu Laut China Selatan, Presiden Prabowo menegaskan sikap Indonesia untuk mempertahankan kedaulatan negara dengan tetap mengedepankan kerja sama dengan semua pihak. “Kita menghormati semua kekuatan tapi kita juga akan tetap mempertahankan kedaulatan kita,” tegasnya.

Presiden Prabowo menambahkan bahwa kolaborasi dan kerja sama lebih diutamakan daripada konfrontasi atau konflik. Hal tersebut menurut Presiden dapat terwujud dengan membangun kepercayaan dan sikap saling menghormati di antara negara-negara yang terlibat.

“Saya percaya kolaborasi, kerja sama selalu lebih baik daripada konfrontasi atau konflik. Tentunya ini harus diupayakan ya, tidak akan datang sendiri. Harus ada upaya untuk membangun saling percaya, saling menghormati,” ujarnya. (***)

*(BPMI Setpres)

Continue Reading

Berita

Presiden Prabowo Bertemu dengan Menteri Pertahanan AS Lloyd Austin

Published

on

Presiden Prabowo Subianto menyampaikan keterangannya kepada awak media usai pertemuannya dengan Menteri Pertahanan Amerika Serikat, Lloyd Austin pada Rabu, 13 November 2024 di Washington DC, Amerika Serikat. Foto: BPMI Setpres/Aldoni

Washington DC, goindonesia.co – Di sela kunjungannya ke Amerika Serikat, Presiden Prabowo Subianto bertemu dengan Menteri Pertahanan Amerika Serikat, Lloyd Austin, pada Rabu, 13 November 2024 di Washington DC, Amerika Serikat. Dalam keterangannya kepada awak media usai pertemuan, Kepala Negara menyampaikan bahwa hubungan baik antara dirinya dan Menteri Austin telah terjalin sejak lama.

“Saya kira hubungan baik. Saya sama beliau sudah bekerja sama lama,” ujar Presiden.

Pertemuan tersebut bertujuan untuk mempertahankan dan meningkatkan kerja sama pertahanan antara Indonesia dan Amerika Serikat. Diskusi ini juga menegaskan komitmen kedua negara dalam menghadapi tantangan keamanan global bersama-sama.

“Ya kita bicara masalah-masalah saya kira yang aktual, kerja sama diantara kedua negara, tukar-menukar informasi dan pandangan. Saya kira itu intinya,” ujar Kepala Negara.

Dengan intensitas hubungan pertahanan yang terus berkembang, Indonesia dan Amerika Serikat diharapkan makin solid dalam mengatasi berbagai ancaman keamanan, baik di kawasan Asia-Pasifik maupun di level internasional.

Turut mendampingi Presiden dalam pertemuan tersebut yaitu Menteri Luar Negeri Sugiono dan Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya. (***)

*(BPMI Setpres)

Continue Reading

Berita

Kunker ke Jateng, DPR Dorong Realisasi Asrama Haji di Demak

Published

on

Kunker Komisi VIII DPR RI ke Kanwil Kemenag Jateng (Foto: Febrina Hirman , @kemenag.go.id)

Semarang, goindonesia.co – Komisi VIII DPR RI mendorong adanya embarkasi haji yang direncanakan di Kabupaten Demak segera terwujud. Wakil Ketua Komisis VIII DPR RI Abdul Wachid mengatakan, keberadaan asrama haji baru tersebut untuk mengantisipasi bertambahnya kuota haji Indonesia ke depan termasuk di Jawa Tengah.

“Mudah-mudahan pada tahun mendatang kita bisa mewujudkan asrama haji baru yang akan dibangun di Kabupaten Demak,” terang Abdul Wachid saat Kunjungan Kerja Spesifik Komisi VIII DPR RI ke Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Tengah, Rabu (13/11/2024).

“Kita melihat semangat Putra Mahkota​​​​​​Muhammad bin Salman Al Saud (MBS) ke depan di mana kuota haji akan bertambah dan ini sejalan dengan keinginan Presiden untuk mengurangi daftar tunggu yang lama bahkan ada yang hingga 45 tahun,” sambungnya.

Terkait dengan persiapan pelaksanaan haji di Provinsi Jawa Tengah, Kepala Kanwil Kemenag Jateng Mustain menyampaikan, sejumlah persiapan telah dilakukan di antaranya persiapan dokumen jemaah haji. Ia menjelaskan, PHU Kab./Kota melakukan verifikasi pertama Existing 70% Kuota Jemaah, sesuai dengan surat Dirjen No. B-17041/Dj/Dt.II.Il.1/KS.02/11/2024.

“PHU Kab./Kota melakukan verifikasi kedua sebanyak 100 % Kuota sesuai dengan surat Dirjen No.B 04021/Dj/Dt.II.I1.1/KS.02/11/2024,” ia menambahkan.

“Hasil verifikasi terakhir akan dijadikan dasar Nominatif Jemaah yang berhak melunasi tahun 1446 H / 2025 M,” lanjutnya.

Langkah selanjutnya, kata Mustain, melakukan koordinasi dengan Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah terkait Pemeriksaan Kesehatan Jemaah Haji.

“Melakukan koordinasi dengan Angkasa Pura, Kantor Imigrasi Surakarta, BKK Kelas I Semarang dan Kantor Bea Cukai Surakarta tentang kesiapan layanan fast track,” ujarnya.

Lalu, lanjut dia, melakukan koordinasi dengan PHU Kabupaten Kota se Jawa Tengah dalam rangka percepatan menyelesaian Pembuatan Paspor dan Biovisa dengan capaian dari 30.029 jemaah, yang sudah memiliki Paspor sebanyak 16.266 jemaah (54%).

“Jemaah yang sudah terbiovisa sebanyak 3,859 Jemaah (14%),” jelas dia.

Kuota haji Jawa Tengah berjumlah 30.377 jemaah, terdiri dari jemaah haji sesuai nomor urut porsi sebanyak 28.510 jemaah. Jemaah haji prioritas lansia sebanyak 1.519, petugas haji daerah 258 orang dan pembimbing KBIHU 90 orang. (***)

*Kementerian Agama RI, Biro HDI Kemenag

Continue Reading

Trending