Connect with us

Berita

Polri Siap Dukung Kesuksesan dan Kelancaran Penyelenggaraan F1 Powerboat Danau Toba 2023

Published

on

Polri menyatakan pihaknya sudah siap melakukan pengamanan guna turut menyukseskan kelancaran penyelenggaraan F1 Powerboat Danau Toba. Seluruh personel yang disiapkan akan disebar ke sejumlah titik lokasi. (foto:raiky/kemenpora.go.id)

Toba, goindonesia.co : Polri menyatakan pihaknya sudah siap melakukan pengamanan guna turut menyukseskan kelancaran penyelenggaraan F1 Powerboat Danau Toba 2023. Seluruh personel yang disiapkan akan disebar ke sejumlah titik lokasi. 

“Ini kan event internasional dan tentu sudah jadi tanggung jawab kita bersama terlebih TNI dan Polri sebagai sektor pengamanan. Polri dan TNI siap memberikan rasa aman dan nyaman dalam kegiatan ini,” kata Kabid Humas Polda Sumut Kombes Pol Hadi Wahyudi di Kantor Bupati Toba, Kamis (23/2). 

Dia bilang, polisi juga sudah terjun untuk menyusuri jalanan dan lorong kecil untuk memastikan setiap pergerakan masyarakat untuk menuju ke lokasi venue balapan. Hal itu dilakukan untuk memastikan agar keamanan terjamin. 

“Kita memang terus melakukan upaya-upaya untuk menjaga suasana kondusif. Apalagi ini kan ada side event dan berdasarkan data ada 17 lokasi yang disiapkan oleh pemerintah daerah,” ujar Hadi.

Disamping itu, dia menuturkan Polri juga akan menyiapkan personel yang memiliki kemampuan berbahasa Inggris selama kegiatan F1 Powerboat. Personel tersebut, kata dia berasal dari Dit Pamobvit Polda Sumut 

“Jadi personel yang memiliki kemampuan berbahasa Inggris itu kita terjunkan untuk menjadi pemandu selama penyelenggaraan berlangsung. Termasuk juga nanti diterjunkan di area balapan maupun di lokasi side event,” terangnya.

Menurutnya, Polri berusaha untuk menampilkan yang terbaik, memberikan pelayanan kepada siapa pun. Tak hanya pelaksanaan F1 Powerboat, Polri juga turut mengamankan aktivitas masyarakat

“Semuanya sudah kita siapkan untuk melakukan pengamanan. Termasuk juga di Perairan Danau Toba juga kita siapkan sekitar 20 kapal patroli. Jadi itu mereka akan siaga disana,” jelas Hadi.(***)

(Sumber : Kementerian Pemuda dan Olahraga, @www.kemenpora.go.id)

Continue Reading
Advertisement Berita Vaksin Penting

Berita

Panglima TNI Sapa 281 Satuan Dalam Video Conference Bakti Sosial Kesehatan HUT Ke-79 TNI

Published

on

Video Conference Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto di Peringatan HUT Ke-79 Tentara Nasional Indonesia Tahun 2024 (Foto : @tni.mil.id)

Jakarta, goindonesia.co – Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto meninjau dan menyapa dalam Video Conference bakti sosial kesehatan dalam rangka Peringatan HUT Ke-79 Tentara Nasional Indonesia Tahun 2024, bertempat di Lapangan Silang Monas, Jakarta Pusat, Minggu (22/9/2024).

Video Conference diikuti sebanyak 281 satuan yang tersebar di seluruh jajaran Kodam, Koarmada, Koopsud secara Online, kegiatan ini tidak hanya menunjukkan kepedulian TNI terhadap kesehatan masyarakat, tetapi juga berhasil meraih Rekor MURI di bidang kesehatan dengan enam kategori penanganan pasien terbanyak.

Selama kegiatan Bakti Sosial Kesehatan, TNI melayani total 186.627 orang dengan rincian 79.274 orang melakukan donor darah, 79.143 orang menerima pengobatan umum, 19.587 orang menjalani pengobatan gigi, 5.562 orang khitanan, 2.226 orang operasi katarak, dan 835 orang operasi bibir sumbing. Angka-angka ini mencerminkan dampak positif yang dihasilkan dari upaya TNI dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat.

Keberhasilan Bakti Sosial Kesehatan ini merupakan wujud nyata dari dedikasi dan komitmen TNI untuk mendukung kesehatan masyarakat. Turut mendampingi Panglima TNI dalam Video Conference tersebut diantaranya Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad), Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal), dan Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) dan perwira tinggi TNI lainnya. (***)

*PUSPEN Markas Besar Tentara Nasional Indonesia

Continue Reading

Berita

Pesta Rakyat HUT ke-79 TNI, Pecahkan 7 Rekor Muri

Published

on

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto didampingi  para Kepala Staf Angkatan menerima piagam penghargaan rekor muri dari Jaya Suprana  selaku CEO MURI bertempat di Lapangan Monas Jakarta Pusat (Foto : @tni.mil.id)

Jakarta, goindonesia.co – Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto didampingi  para Kepala Staf Angkatan menerima piagam penghargaan rekor muri dari Jaya Suprana  selaku CEO MURI bertempat di Lapangan Monas Jakarta Pusat, Minggu (22/9/2024).

Pesta Rakyat yang digelar secara meriah alam rangkaian peringatan HUT ke-79 TNI berhasil memecahkan tujuh Rekor Muri. Kegiatan spektakuler ini berlangsung meriah dan dihadiri oleh ribuan warga dari berbagai kalangan yang memadati Lapangan Monas.

Tujuh Rekor Muri yang berhasil dicapai yakni : Pengobatan umum secara serentak kepada pasien terbanyak, Pemeriksaan dan pengobatan gigi secara serentak oleh Perwira terbanyak, Khitanan massal secara serentak di lokasi terbanyak, Penyelenggaraan turnamen multi cabang  olahraga secara estafet di lokasi terbanyak,  Donor darah secara serentak oleh pendonor terbanyak, Operasi Katarak secara serentak di lokasi terbanyak serta Operasi bibir sumbing secara serentak kepada pasien terbanyak.

Pesta Rakyat ini bukan sekadar perayaan, namun juga wujud sinergi TNI dengan masyarakat. TNI hadir di tengah-tengah rakyat untuk menghibur dan memberikan kebanggaan bersama, Kegiatan ini tidak hanya menorehkan prestasi, tetapi juga menjadi ajang kebersamaan antara TNI dan masyarakat. Berbagai acara hiburan, kuliner, dan penampilan seni turut memeriahkan suasana, di mana para pengunjung bisa menikmati pesta yang disajikan TNI sebagai bentuk rasa syukur dan kebersamaan. (***)

*PUSPEN Markas Besar Tentara Nasional Indonesia

Continue Reading

Berita

Panglima TNI dan Kapolri Ikuti Fun Bike dalam Rangkaian Peringatan HUT Ke-79 TNI

Published

on

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto bersama Kapolri  Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo mengikuti acara Fun Bike dalam rangka memperingati HUT Ke-79 Tentara Nasional Indonesia (Foto : @tni.mil.id)

Jakarta, goindonesia.co – Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto mengikuti acara Fun Bike dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-79 Tentara Nasional Indonesia (TNI) bersama Kapolri  Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo, yang berlangsung di Lapangan Silang Monas, Jakarta Pusat, Minggu (22/9/2024).

Acara Fun Bike ini menjadi bagian dari rangkaian kegiatan dalam perayaan HUT TNI ke-79, yang bertujuan untuk mempererat kebersamaan dan sinergi antara TNI, Polri, dan masyarakat. Selain sebagai sarana olahraga, Fun Bike juga memberikan kesempatan bagi seluruh pimpinan TNI dan Polri untuk berinteraksi dengan masyarakat dalam suasana yang santai dan penuh keakraban.

Selain Fun Bike, perayaan HUT TNI ke-79 dipenuhi dengan berbagai kegiatan positif, diantaranya Matra Fair, Panglima TNI RUN, Donor Darah dan Bakti Kesehatan, Pameran Mobil Klasik dan Moge, Pembagian Sembako, Makan Gratis dan UMKM yang semakin memperkuat hubungan antara TNI dan masyarakat.

Turut mengikuti acara Fun Bike diantaranya Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Muhammad Ali, dan Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau) Marsekal TNI Mohamad Tonny Harjono beserta para Petinggi TNI/Polri lainnya. (***)

*PUSPEN Markas Besar Tentara Nasional Indonesia

Continue Reading

Trending